Cara Print File Excel atau Dokumen Excel
Mencetak atau print file excel sangat berbeda dengan print dokument di word atau powerpoint. Biasanya ketika kita mencetak halaman kerja excel ada bagian yang terpotong, bagaimana biar tidak terpotong?? mencetak dokumen pada excel kita harus melakukan pengaturan terlebih dahulu agar hasilnya sesuai dengan kebutuhan . Excel menyediakan beberapa fasilitas untuk membantu kita melakukan pengaturan halaman. Untuk melihat halaman excel dengan tampilan yang lain anda anda bisa akses ke Tab view.Ada 4 mode workbook view
- Normal : Tampilan standar halaman kerja excel.
- Page Break preview : Melihat tampilan halaman ketika akan di print dengan batas line warna biru yang dapat digeser untuk menentukan batas halaman.
- Page layout : Berfungsi menampilkan lembar kerja per halaman ketika akan diprint.
- Custom view : berfungsi untuk menyimpan templates pengaturan halaman.
Cara Print File Excel
Print file excel ada dua cara yang dapat kita gunakan yaitu menggunakan pengaturan pada Page break preview dan menggunakan set print area. kita akan coba print data berikut
Cara pertama menggunakan pengaturan page break preview:
- Buka halaman yang akan di cetak / print
- masuk ke tab View dan pilih Page break preview atur sesuai kebutuhan. anda dapat drag garis berwarna biru untuk menentukan batas print halaman.
- Masuk ke tab File pilih Print atau gunakan Shotcut CTRL+P dan lakukan Print menggunakan tombol print.
Cara kedua menggunakan set Print area
- Buka halaman yang akan di cetak / print dan letakan pointer pada area data.
- Seleksi semua tabel dengan menggunakan shorcut CTRL+A.
- masuk ke tab Page layout klik Print area dan pilih set print area.
- Masuk ke tab File pilih Print atau gunakan Shortcut CTRL+P.
Pengaturan Print lebih lanjut dapat anda lihat pada tampilan berikut ini.
- Copies : Mengatur jumlah Copy/salinan.
- Printer : Menampilkan Jenis printer yang aktif terinstall pada komputer.
- Pada menu setting anda dapat melakukan beberapa pilihan Print active sheet, Print Entire workboook, Print selection.
- Pilih Print orientation Landscape atau portrait.
- Pilih jenis kertas A4, A3, Letter atau lainya sesuai kebutuhan
- Margin berfungsi untuk mengatur batas tepi halaman.
- Atur skala menggunakan Fit sheet on One page akan merapatkan data print kedalam satu halaman.
- Atur skala menggunakan Fit Column on One Page merapatkan data print berdasarkan kolom
- Atur skala menggunakan Fit Row on One Page merapatkan data print berdasarkan Baris.