Cara Menuliskan Perintah Macro
Melanjutkan materi sebelumnya tentang cara membuat kode macro dengan mengenal prinsip penulisan program yaitu object, property dan method. pada materi ini kita akan belajar cara menuliskan perintah macro dengan memahami penulisan berdasarkan hirarki objek dan koleksi objek (object collection).
Hirarki Objek
Menuliskan perintah macro untuk objek excel (cell,range, worksheets,dll) dalam VBA kita harus mengetahui hirarki atau urutan penulisan objeknya. Ilustrasi dari hirarki atau tingkatan objek ini dapat anda lihat dari perintah program berikut
Application.ActiveWorkbook.SaveAs “Report.xlsx”
Penjelasan perintah:
- Application Merupakan Parent Object
- ActiveWorkbook Child object
- SaveAs Method Child Object
- “Report.xlsx” merupakan Argumen dalam Method
Dari penjelasan diatas dapat kita lihat hirarki dari objek kelas paling atas yaitu Application atau Aplikasi excel itu sendiri. Parent Object mempunyai child object yaitu workbook yang dapat dikontrol dengan method SaveAs. Karena objek Workbook merupakan Objek global, untuk menuliskan perintah program dalam VBA anda cukup menuliskanya sebagai berikut:
ActiveWorkbook.SaveAs “Report.xlsx”
Koleksi objek (Object collection)
Koleksi pada VBA merubakan sebuah kumpulan objek (beberapa object) yang dapat dimanipulasi oleh perintah Visual basic langsung tanpa seleksi satu persatu. Sebagai contoh sebuah koleksi objek adalah
- seluruh workbook aktif atau sedang terbuka,
- semua worksheets dalam satu workbook
- semua chart dalam workbook.
- semua pivot dalam worksheets.
Ada beberapa property dan method yang dapat kita gunakan untuk mengakses objek koleksi:
- Application
Dapat kita gunakan untuk merujuk pada application (excel) yang terdapat koleksi didalamnya. - Count
Adalah sebuah nilai integer yang merepresentasikan banyaknya item dalam koleksi. - Item
Adalah item spesisifik yang terdapat dalam koleksi - Parent
Adalah merujuk Pada objek yang terdapat koleksi didalamnya.
Method yang digunakan dalam objek koleksi
- Add
Perintah untuk menambahkan item ke objek koleksi - Delete
Perintah untuk menghapus item ke objek koleksi - Clear
kelas objek tertinggi pada pemrograman Visual Basic for Aplication adalah applikasi excel itu sendiri, dimana didalamnya terdapat beberapa objek koleksi yaitu Workbook dan Worksheets, kita dapat menambahkan property dan methode Penggunaan objek koleksi dapat kita gunakan untuk seleksi objek. Untuk menuliskan Objek Koleksi berikut syntax penulisannya.
CollectionNAme(Object Index Number) Workbook.item(1) Workbook(1) Charts(intCount)
Selain menggunakan nomor index, untuk menuliskan koleksi objek dapat anda tuliskan sesuai nama objeknya berukut contohnya.
CollectionNAme(Object Name) Worksheets.(“REF”) Workbook(1) Charts(“YTD”)
Memahaami Koleksi objek sangat digunakan dalam otomasi menggunakan Vba macro dalam hal ini kita dapat dengan mudah melakukan manipulasi objek yang sama dalam satu perintah macro tanpa harus seleksi satu persatu. untuk contoh program dan bagaimana penggunaanya dapat anda pelajari dalam penggunaan perulangan (loop) pada materi selanjutnya.